Beberapa hari yang lalu, salah seorang pembaca
di blog ini bertanya tentang kasus yang beliau alami ketika mengganti
layout blog dengan template yang telah di downloadnya. Muncul pesan seperti dibawah ini ketika mencoba untuk menginstal template blogspot tersebut:
Please correct the error below, and submit your template again.
The new widget id "Recent-Comments-Widget" is invalid for type: Feed
Setelah saya
mencoba lagi menginstal template tersebut, ternyata saya mengalami
kejadian yang sama. Tadinya saya sedikit heran karena dulu ketika
mencoba template tersebut, saya tidak mengalami kejadian seperti itu.
Setelah saya perhatikan struktur widget
tersebut dan saya coba bandingkann dengan struktur yang lain baik pada
template yang sama maupun yang lain, ada kemungkinan sekarang ini
blogspot sangat sensitif dengan penamaan ID yang kita defenisikan
sendiri.
Atribut
ID yang kita berikan pada widget harus sesuai dengan tipe widget itu
sendiri. Artinya kita tidak lagi bisa secara bebas memberikan nama
sebagai atribut ID widget pada template kita. Secara default, ketika
kita menambah sebuah widget melalui perintah tambah gadget pada halaman Tata Letak,
maka secara otomatis nama atribut ID widget tersebut akan sama dengan
tipe widget itu sendiri dan ditambah dengan angka didepannya agar tetap
spesifik dengan widget lain yang sejenis atau setipe. Misalnya kita menambah sebuah widget Feed, maka ID widget adalah "Feed1" (angka 1 dibelakang Feed menunjukkan Feed yang keberapa). Jika kita menambah Feed baru, maka ID Feed baru tersebut akan menjadi "Feed2", dan seterusnya. Supaya lebih jelas, struktur widget Feed yang kita tambahkan akan seperti ini:
<b:widget id='Feed1' locked='true' title='Recent Comment' type='Feed'>
Padahal,
sebelum kasus diatas muncul, kita bebas memberikan nama atribut sebagai
ID widget yang kita tambahkan, misalnya mengganti strukturnya menjadi
<b:widget id='komentarku' locked='true' title='Recent Comment' type='Feed'>
Namun, karena sepertinya blogspot sensitif dengan atribut ID yang seperti itu, maka kita harus merubah ID widget kita yang nama atribut ID-nya kita buat sendiri menjadi sesuai dengan tipe widget tersebut sesuai contoh yang diatas, agar tidak terjadi invalidasi ID seperti kasus yang saya alami.
Home »
Trik Blogger
» Mengatasi "Invalid Widget ID" pada Blogger
Mengatasi "Invalid Widget ID" pada Blogger
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website
|
1 komentar:
wah. caranya untuk mengatur posisinya harus di edit bagian mana gan?
Posting Komentar